Misi Gereja yang Transformatif dan Kontekstual
Misi Gereja yang Transformatif dan Kontekstual
Judul : Misi Gereja yang Transformatif dan Kontekstual
Subjudul : Festschrift Ucapan Syukur 60 Tahun Pdt. Dr. Tuhoni Telaumbanua, M.Si.
Penyunting : Gustav G. Hareva, M.Th., Sozawato Telaumbanua, M.Pd., Eirene K. Gulo, M.Th., Fotani Ziliwu, S.Th., M.A.
Tebal : 196 hlm
Ukuran : 23 cm
Sinopsis :
Buku Misi Gereja yang Transformatif dan Kontekstual merupakan kumpulan pemikiran para pimpinan gereja, sahabat, teolog, dosen, para pelayan di badan misi, baik yang ada di aras nasional (PGI) maupun internasional (khususnya dari United Evangelical Mission dan Lutheran World Federation). Buku ini sebagai ucapan syukur yang dipersembahkan dalam rangka ulang tahun Pdt. Dr. Tuhoni Telaumbanua, M.Si. ke-60 tahun.
Buku Festschrift ini memberi wawasan yang kaya, khususnya tentang Mission Dei, panggilan, pelayanan, kepemimpinan di tengah gereja dan masyarakat, serta tantangan yang dihadapi dalam konteks multikultural, baik di Indonesia yang berdasarkan Pancasila maupun di tingkat global. Tulisan-tulisan dalam buku ini menunjukkan peran gereja sebagai agen transformasi yang memperjuangkan keadilan, kesetaraan, dan perdamaian di tengah masyarakat yang majemuk dan masyarakat yang terus berubah. Semoga Misi Gereja yang Transformatif dan Kontekstual bermanfaat bagi para pembaca, gereja, dan dunia pendidikan teologi.